Bagi - Bagi Kopi Gratis Khas Dari Jati Pohon Kabupaten Grobogan
Written by Admin DisperindagDalmadi Center Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Grobogan berkerjasama dengan Komunitas Kopi Grobogan hadir dalam acara "Bagi-bagi Kopi Grobogan pada kegiatan Car Free Day di Jalan Soeprapto Purwodadi, Grobogan, tepatnya di depan Kantor Diskominfo di perempatan PUK R. Suprapto. Kegiatan tersebut di dihadiri Forkopimda Kabupaten Grobogan, Kepala Disperindag bersama staf, dan Perangkat Daerah lain di Kabupaten Grobogan. Kegiatan ini diselenggarakan untuk memeriahkan rangkaian acara Hari Jadi Kabupaten Grobogan yang ke-298.
Kegiatan tersebut mendapat respon positif oleh masyarakat Kabupaten Grobogan karena memberikan kopi nikmat secara gratis dan menjadi salah satu cara untuk melestarikan produk kopi asli Jati Pohon Kabupaten Grobogan.
Banyak masyarakat Kabupaten Grobogan berbondong bondong untuk mencicipi kopi khas Kabupaten Grobogan tersebut, dan Kegiatan tersebut di laksanakan pada hari Minggu Tanggal 25 Februari 2024